SMP Negeri 24 Makassar Memperingati Hari Kebudayaan Ke 6 dengan Memakai Busana Adat


MAKASSAR, Deteksiplus.Id - Meskipun bulan puasa tidak menyurutkan semangat seluruh siswa dan pihak sekolah untuk memperingati bulan Budaya Kota Makassar yang ke 6  tahun 2024 ini dengan mengenakan baju adat empat etnis Sulsel.

Moment 1 April 2024 yang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan terpantau di SMP Negeri 24 yang tetap semangat memperingati bulan Budaya yang ke 6 di 2024 tahun ini.

Muh. Ashar Kadir, S.Pd, M.Pd, kepala SMP Negeri 24 Makassar mengatakan,  hampir semua guru dan siswa di sekolah memakai baju adat yang biasa di kenakan oleh empat etnis di Sulsel yakni  adat Bugis, Toraja, Mandar dan Makassar pada umumnya.

Menurut Ashar, tujuan di peringatinya hari kebudayaan ini untuk menumbuhkan kembali rasa kecintaan kita dan rasa memiliki sebagai putra daerah terhadap ragam budaya sendiri.

"Memperingati Hari Kebudayaan Kota Makassar: ke 6 sesuai instruksi dari pemerintah kota, seluruh warga sekolah, baik guru maupun siswa, mengenakan busana adat sebagai bentuk penghormatan dan kecintaan terhadap warisan budaya yang kaya akan nilai-nilai tradisional. Peringatan Hari Kebudayaan Kota Makassar tahun ini menjadi momen istimewa, karena merupakan perayaan keenam sejak ditetapkan oleh pemerintah kota Makassar," kata Ashar.


Untuk memperingati hari bersejarah ini SMP Negeri 24 Makassar memilih untuk menampilkan keindahan dan keberagaman budaya Sulawesi Selatan melalui busana adat yang dipakai dengan penuh kebanggaan.

Laporan Sabaruddin 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال